Cara Daftar dan Verifikasi Blog di Google Webmaster Tools [Terbaru dan Lengkap]
Cara daftar webmaster tools - Memonitor perkembangan blog merupakan rutinitas yang wajib dilakukan oleh pemiliknya. Salah satunya dengan menggunakan Google Webmaster tools (Search Counsule).
Mungkin masih ada yang belum tau apa itu Google Webmaster Tools?
Oke saya jelaskan sedikit ya...
Google Webmaster tools adalah alat yang diberikan google secara gratis yang digunakan untuk meningkatkat traffic, ranking pencarian serta memonitor perkembangan blog/website pemiliknya.
Adapun fungsi google search consule yaitu sebagai berikut.
- Mengindeks artikel yang baru anda buat.
- Memonitor error pada website.
- Melihat daftar backlink website anda.
- Menghapus backlink negative di website anda (disavow tool)
- Menghapus URL yang rusak.
- Mengatur negara yang ditarget.
- Dll.
Perlu anda ketahui bahwa google search consule ini adalah rajanya search engine, mengalahkan yang lainnya.
Jadi anda wajib mendafarkan blog atau website yang anda miliki ke webmaster tools ini, agar artikel yang anda posting cepat terindeks di mesin pencarian google.
Cara daftar google webmaster tools ini cukup mudah dilakukan. Ada langkah-langkah yang harus anda lakukan, seperti berikut ini.
Cara Daftar ke Google Webmaster/Search Consule
1#. Masuk ke Google Webmaster Tools.
2#. Cari menu properti dan masukkan URL website anda. Contoh, lihat gambar dibawah.
3#. Selanjutnya klik icon gerigi (pengaturan) yang berada di sebelah kanan atas => pilih menu Verification Details.
4#. Kemudian anda akan masuk ke halaman verifikasi => klik Verify Using a different method.
5#. Berikutnya akan ada beberapa opsi, pilih HTML tag.
6#. Silahkan copy kode yang diberikan dan masukkan ke dalam blog anda.
Caranya:
Masuk ke blog anda, pilih menu Template => pilih Edit HTML, lalu cari kode <head> dalam template anda dan letakkan kode tersebut tepat dibawah <head>.
7#. Selanjutnya klik Simpan pada template anda.
8#. Silahkan kembali lagi ke halaman Google Webmaster => klik Verify.
9#. Selesai, selamat blog anda berhasil terverifikasi di google webmaster.
0 Komen
Posting Komentar
Catatan Dalam Berkomentar