Penyebab dan Cara Mengatasi Insentif Prakerja Gagal Cair dengan Mudah
Cara mengatasi insentif prakerja gagal cair - Setelah semua proses mulai dari daftar kartu prakerja, seleksi, sambungkan rekening prakerja, membeli pelatihan dan memberi ulasan, hingga menerima insentif prakerja. Terkadang ada peserta prakerja yang mengalami insentif prakerja gagal cair.
Nah untuk itu kami menulis artikel cara atasi insentif prakerja gagal cair ini agar dapat mengatasi permasalahan Anda. Baca juga: Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Agar Lolos Seleksi.
Dalam mengatasi insentif prakerja gagal cair, Anda tidak dapat menemukan jawabannya di situs resmi prakerja. Karena disana tidak terdapat pilihan untuk mengatasi masalah insentif prakerja gagal cair.
Jadi, bagi Anda yang sudah mengikuti semua proses kartu prakerja hingga mengikuti pelatihan. Dan sedang menunggu kepastian kapan insentif prakerja cair, silahkan baca artikel cara atasi insentif prakerja gagal cair ini sampai habis ya. Baca juga: Cara Membuka Rekening BNI Secara Online untuk Cairkan Insentif Kartu Prakerja.
Daftar isi
Cara Mengatasi Insentif Prakerja Gagal Cair
Sudah tidak rahasia umum lagi bahwa masalah insentif prakerja gagal cair seperti ini membuat banyak peserta prakerja yang mengalaminya.
Pasalnya sampai saat ini program kartu prakerja sudah mencapai gelombang ke-9. Yang artinya masalah insentif prakerja gagal cair ini sudah terjadi di beberapa gelombang. Jadi Anda tidak perlu khawatir atas permasalahan tersebut. Baca juga: Cara Membatalkan Pelatihan Prakerja yang Sudah Dibeli.
Selain itu, kami akan memberikan Anda solusi untuk mengatasi insentif prakerja gagal cair yang kami bahas dibawah ini.
Solusi Insentif Prakerja Gagal Cair
Ada beberapa solusi yang dapat kami berikan kepada Anda yang sedang mengalami insentif prakerja gagal cair, antara lain sebagai berikut.
- Silahkan kirim email ke [email protected] untuk membantu atasi masalah insentif prakerja tidak cair. Dengan format Nama, NIK, Provinsi, Nomor Telepon dan pesan laporan bahwa "insentif Prakerja gagal cair sesuai jadwal meskipun NIK dan e-wallet sudah benar serta akun rekening sudah full service namun insentif masih belum cair".
- Apabila masalah terjadi dikarenakan oleh kesalahan mutlak dari pihak manajemen mitra E-Wallet, maka yang bisa Anda lakukan hanyalah menunggu sampai semua dapat diatasi.
- Jika Anda belum memberikan ulasan dan rating , maka silahkan cek kembali dan berikan ulasan serta rating pada lembaga pemberi kurus agar masalah insentif prakerja gagal cair dapat ter-atasi.
- Gunakan no E-Wallet yang aktif. Jika nomor E-Wallet Anda tidak aktif, maka itu adalah sumber masalah insentif gagal cair.
- Cek kembali akun E-Wallet Anda sudah di upgrade atau belum. Jika belum, silahkan upgrade terlebih dulu.
- Kemungkin data diri Anda di KTP dan foto prakerja tidak sesuai. Silahkan benahi dulu.
- Data E-Wallet Anda tidak sama dengan data kartu prakerja. Maka pastikan kedua data tersebut harus sama.
Nah itu dia beberapa solusi dan faktor penyebab masalah insentif prakerja gagal cair. Baca juga: Cara Menghapus Akun Prakerja.
Penutup
Begitulah cara mengatasi insentif prakerja gagal cair yang dapat kami berikan. Semoga artikel ini bermanfaat dan dapat membantu Anda semua yang sedang mengalami masalah tersebut.
0 Komen
Posting Komentar
Catatan Dalam Berkomentar